UMMU KULTSUM; SALAH SATU DARI CUCU RASULULLAH SAW

“Barang siapa berpuasa di bulan Ramadan, serta melanjutkan berpuasa enam hari di bulan Syawal, maka ia seperti berpuasa selama setahun penuh.”
(Hadis Syarif, Shahih-Muslim)

Putri dari Hz. Ali Kw dan Hz. Fatimah R.anha dikenal dengan nama Ummu Kultsum Al-Kubra.

Ketika Hadhrati Umar Ra mengatakan keinginannya untuk memperistri Ummu Kultsum, maka Hadhrati Ali Kw berkata, “Saya berencana menikahkan putriku dengan putra dari Ja’far.”  Hz Umar berkata:

“Nikahkan putrimu denganku, karena di dunia ini tidak akan ditemukan lagi seorang lelaki sepertiku yang menginginkannya untuk hidup bahagia bersama. Hz Ali Kw. pun berkata: “Aku berikan putriku.”

Sebagian dari kaum Muhajirin duduk di Raudhah Mutahharah; Diantara makam Rasulullah Saw dan Mimbar. Ketika Hadhrati Umar Ra ingin bermusyawarah tentang sebuah masalah, beliau Saw pun datang kesini dan bermusyawarah dengan mereka. Ketika itu pula di majelis itu ada Ali Kw, Usman bin Affan Ra, Hadhrati Zubaiyr, Hadhrati Talha, Hadhrati Abdurrahman bin Auf dan datanglah Hadhrati Umar Ra. dan berkata:

“Berikanlah selamat kepadaku tentang pernikahanku.” Mereka memberikan selamat dan bertanya:

“Dengan siapa?”

“Dengan putri dari Ali bin Abi Thalib Kw.”

“Nabi Muhammad Saw bersabda”:

“Pada hari kiamat nanti, seluruh keturunanku dan selain diriku pula, semua keturunan nasab akan terhenti.”

Hadhrati Umar berkata: Sebagaimana aku menjadi sahabatmu, dalam hal lain pun aku ingin menghubungkannya denganmu.

Setelah Hadhrati Umar meninggal dunia, Ayahnya menikahkan putri Hz Ali dengan pamannya yang bernama Aun bin Ja’far Attayyar.

Pertama kali beliau menikah dengan Hadhrati Umar Ra. keduanya dikaruniai putra dan putri bernama Zaid dan Rukiyah. Dikarenakan kedua kakek mereka yang mulia maka Zaid bin Umar diberi gelar “Dzul-Hilalain.” (Tabakat Ibnu Sa’ad)

About Abdul Jalil

Diamku الله Gerakku مُحَمَّد. Wong Lamongan, S1 di Psikologi UGM. I'm free man & traveler all id: abilngaji
This entry was posted in Cerita. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published.